Tiga Tahun Berdiri, BSI Terus Perkuat Layanan kepada Nasabah

7 Febuari 2024 | Berita

Bagikan:   
facebook twitter wa

Jakarta, 7 Februari 2024—PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI) merayakan milad ketiga tahun dengan penuh kebanggaan pada 1 Februari 2024, menandai perjalanan sukses dan komitmen kokoh untuk memberikan layanan perbankan terbaik kepada nasabahnya. BSI menjadi bank syariah dengan customer based terbesar di dunia dengan memiliki 19,65 juta nasabah pada 2023, mencerminkan kepercayaan tinggi dari nasabah dan peran penting perseroan memimpin industri perbankan syariah di Indonesia yang mampu memberi nilai tambah melalui inovasi, teknologi, serta pelayanan unggul.

Direktur Teknologi Informasi BSI, Saladin Dharmanugraha Effendi menegaskan bahwa perseroan selalu berkomitmen untuk memprioritaskan kenyamanan dan keamanan nasabah dalam setiap interaksi perbankan. "Hal utama yang ingin kami pastikan adalah bahwa nasabah BSI merasa aman dan nyaman dalam setiap transaksi perbankan. Kami terus berupaya untuk meningkatkan kualitas layanan kami, sehingga nasabah dapat merasakan kepercayaan dan kepuasan yang mendalam," ujar Saladin.

Seiring dengan perkembangan teknologi, Saladin menekankan peran pentingnya penggunaan teknologi untuk mempermudah akses nasabah terhadap layanan perbankan. BSI memanfaatkan aplikasi BSI Mobile, BSI Net, Cash Management, dan internet banking sebagai sarana untuk memberikan kemudahan akses kepada nasabah.

"BSI terus mengembangkan inovasi dan teknologi agar nasabah dapat mengakses layanan perbankan kami dengan lebih cepat dan efisien," tuturnya.

Layanan berbasis digial itu pun terus mengalami perkembangan. Saat ini, jumlah pengguna BSI Mobile mencapai 6,3 juta orang.  Di mana pembukaan rekening online on boarding (OOB) mencapai 86%. Jumlah Transaksi mencapai 376,41 juta, atau tumbuh 41,28% year on year (yoy). Sementara volume transaksi mencapai Rp476,42 triliun, tumbuh 39,26% yoy.

Selain itu, BSI telah mengoptimalkan teknologi dengan lebih dari 1.100 kantor cabang dan 2.564 mesin ATM. Layanan BSI pun diperkuat dengan 86.200 agen laku pandai BSI Smart di seluruh Indonesia yang dibekali perangkat layanan digital.

Melalui layanan itu nasabah juga dapat melakukan transaksi terbatas yang menunjang kebutuhan layanan sehari-hari. Seperti transaksi pembayaran Pertamina dan institusi, setor tunai atau cek non kliring, penarikan tunai atau cek non kliring, pembukaan rekening, transaksi setoran pajak, penanganan keluhan serta transaksi lainnya sesuai dengan ketentuan yang ditetapkan Bank Indonesia.

“Perlu kami sampaikan bahwa pertumbuhan nasabah juga tak lepas dari optimalisasi e-channel, seperti BSI Mobile yang dapat dengan mudah diakses nasabah untuk berbagai keperluan transaksi seperti pembukaan rekening online baik tabungan, deposito maupun pembiayaan,” ujarnya.

Raih Best Sharia Bank in Satisfaction, Loyalty, & Engagement 2024

Berkat komitmennya dalam memberikan layanan yang terbaik tersebut, BSI berhasil meraih 5 penghargaan dalam ajang 7th INFOBANK SATISFACTION, LOYALTY, and ENGAGEMENT 2024 pada tanggal 01 Februari 2024. Penghargaan tersebut di antaranya The Most Satisfying Sharia Bank in Customer Service, The Most Satisfying Sharia Bank in Teller Service, The Most Satisfying Sharia Bank in Branch Office, The Most Satisfying Sharia Bank in Mobile Banking.

Hal ini kemudian berhasil membawa BSI menjadi Top Rank Sharia Bank in Satisfaction, Loyalty, & Engagement 2024 di ajang tersebut. Terkait prestasi itu Saladin mengatakan bahwa penghargaan ini mencerminkan tingginya kepuasan dan loyalitas nasabah terhadap BSI, serta pengakuan atas inovasi dan kualitas layanan yang diberikan.

“Alhamdulillah, ini berkat usaha dan dedikasi tulus dari semua insan BSI, kami bisa memberikan pengalaman perbankan yang aman, nyaman, dan efisien bagi nasabah. Semoga BSI tidak hanya menjadi pilihan utama dalam layanan perbankan syariah, tetapi juga terus berupaya memberikan nilai tambah dan inovasi yang sesuai dengan kebutuhan nasabah modern," pungkas Saladin.

Berita Terbaru

21 November 2024 | Berita

Milenial Dominasi Pengguna Aktif SuperApp BYOND, BSI Hadirkan Literasi di Mall-Mall Jabodetabek

Bank Syariah Indonesia (BSI)

18 November 2024 | Berita

Banyak Fitur & Program Khusus, BYOND by BSI Raih Respon Positif Pasar

Bank Syariah Indonesia (BSI)

16 November 2024 | Berita

BYOND Day di Jakarta Car Free Day

Ikuti serunya CFD bersama BYOND

15 November 2024 | Berita

Yura Yunita & Wali akan Ramaikan Event BYOND by BSI di CFD

Bank Syariah Indonesia (BSI)

Thumbanail Berita

21 November 2024 | Berita

Milenial Dominasi Pengguna Aktif SuperApp BYOND, BSI Hadirkan Literasi di Mall-Mall Jabodetabek

Bank Syariah Indonesia (BSI)

Thumbanail Berita

18 November 2024 | Berita

Banyak Fitur & Program Khusus, BYOND by BSI Raih Respon Positif Pasar

Bank Syariah Indonesia (BSI)

Thumbanail Berita

16 November 2024 | Berita

BYOND Day di Jakarta Car Free Day

Ikuti serunya CFD bersama BYOND

Thumbanail Berita

15 November 2024 | Berita

Yura Yunita & Wali akan Ramaikan Event BYOND by BSI di CFD

Bank Syariah Indonesia (BSI)

Thumbanail Berita

21 November 2024 | Berita

Milenial Dominasi Pengguna Aktif SuperApp BYOND, BSI Hadirkan Literasi di Mall-Mall Jabodetabek

Bank Syariah Indonesia (BSI)

Thumbanail Berita

18 November 2024 | Berita

Banyak Fitur & Program Khusus, BYOND by BSI Raih Respon Positif Pasar

Bank Syariah Indonesia (BSI)

Thumbanail Berita

16 November 2024 | Berita

BYOND Day di Jakarta Car Free Day

Ikuti serunya CFD bersama BYOND

Thumbanail Berita

15 November 2024 | Berita

Yura Yunita & Wali akan Ramaikan Event BYOND by BSI di CFD

Bank Syariah Indonesia (BSI)

Promo